- Pengertian Penginderaan Jauh
Menurut Lilesand
et al. (2004)
mengatakan bahwa penginderaan
jauh adalah ilmu dan
seni untuk memperoleh
informasi tentang suatu
objek, daerah, atau fenomena melalui
analisis data yang
diperoleh dengan suatu
alat tanpa kontak langsung dengan objek,
daerah, atau fenomena yang dikaji. Penginderaan jauh
dalam bahasa Inggris
disebut Remote Sensing.
Sistem penginderaan jauh
dibedakan atas sistem
fotografik dan non fotografik. Sistem
fotografik memiliki keunggulan
sederhana, tidak mahal,
dan kualitasnya baik.
Sistem elektronik kelebihannya
memiliki kemampuan yang
lebih besar dan lebih
pasti dalam membedakan
objek dan proses
analisisnya lebih cepat karena menggunakan komputer. Berdasarkan
tenaga yang digunakan sistem penginderaan jauh dibedakan atas tenaga pancaran dan tenaga pantulan. Berdasarkan wahananya
dibedakan atas sistem
penginderaan dirgantara (airbone
sistem), dan antariksa (spaceborne sistem). Berdasarkan cara
analisis dan interpretasi
datanya, yaitu interpretasi
secara visual dan interpretasi secara digital.
Data penginderaan
jauh dapat berupa citra
foto dan citra digital. Citra adalah gambaran rekaman
suatu objek atau
biasanya berupa gambaran
objek pada foto. Citra foto
dapat dianalisis secara
visual. Citra foto
dibedakan berdasarkan spektum
elektromagnetik yang digunakan, yaitu
- foto ultraviolet, foto yang dibuat dengan menggunakan spectrum ultraviolet dari spectrum ultraviolet dekat hingga panjang gelombang 0,29 μm.
- foto ortokromatik, foto yang dibuat dengan menggunakan spectrum tampak dari saluran biru hingga sebagian hijau (0,4 μm – 0,56 μm).
-
foto
pankromatik, yaitu foto yang dibuat dengan menggunakan seluruh spectrum tampak.
Citra digital
dapat dianalisis dengan
menggunakan komputer. Berdasarkan Spectrum elektromagnetik yang
digunakan, yaitu
- Citra inframerah termal yaitu citra yang dibuat dengan spektrum inframerah termal.
-
Citra radar dan citra gelombang mikro, yaitu citra yang dibuat dengan spektrum gelombang mikro.
- citra dirgantara (airborne image) yaitu citra yang dibuat dengan wahana yang beroperasi di udara. Misalnya citra inframerah termal, citra radar.
-
Citra satelit (satellite/space borne image) yaitu citra yang dibuat dari antariksa atau angkasa luar. Citra satelit dibedakan berdasarkan pengunaannya, yaitu :a. citra satelit untuk penginderaan planet, sperti Ranger (AS), Viking (AS), luna (Rusia), da venera (Rusia).b. Citra satelit untuk penginderaan cuaca, misalnya citra NOAA (AS), dan citra meteor (Rusia).c. Citra satelit untuk penginderaan sumber daya bumi, seperti Landsat (AS), Soyus (Rusia) dan SPOT (perancis).d. Citra satelit untuk penginderaan laut, seperti Seasat (AS), dan citra MOS (Jepang).
Daftar Pustaka
Lecture Note, Principle of Remote Sensing . Geomatics
Engineering. Gadjah Mada University.
Suharyadi. 2001. Penginderaan Jauh untuk Studi Kota.
Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Sutanto. 1986. Penginderaan Jauh I. Gadjah Mada
University Press, Yogyakarta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar